Efektifitas Penggunaan Media Loose Parts Dalam Meningkatkan Kemampuan Literasi Numerasi Anak Usia Dini

Authors

  • Nabila Pramesthi Salma Reghita Universitas PGRI Semarang Author
  • Dwi Prasetiyawati Diyah Hariyanti Universitas PGRI Semarang Author

Keywords:

Media Looseparts; Numerasi; literasi

Abstract

Abstract

Numerical literacy is the ability to understand and use numbers, symbols and involve mathematical concepts in everyday life. Literacy and numeracy in early childhood can be provided in learning activities which are realized through learning while playing so that children do not get bored easily. This study aims to test the effectiveness of using loose part media in improving children's numeracy literacy skills. The use of loose parts media can also help children develop numeracy literacy skills. When children use loose parts to build a story, they will learn about narrative structure, speaking and listening skills, children also visualize and understand concrete mathematical concepts regarding numbers, quantities, patterns and basic mathematical concepts. This research method used is a qualitative method with data collection carried out through observation, interviews, and documentation. In developing early childhood numeracy literacy, the use of loose parts media can be a very effective and fun tool to help children build mathematical and language skills and understanding actively and creatively.

Keywords: Media Looseparts; Numeracy; Literacy

Abstrak

Literasi numerasi adalah kemampuan untuk memahami dan menggunakan angka, simbol serta melibatkan konsep matematika dalam kehidupan sehari-hari. Literasi dan numerasi pada anak usia dini dapat diberikan dalam kegiatan pembelajaran yang diwujudkan melalui kegiatan belajar sambil bermain agar anak tidak mudah jenuh. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas penggunaan media loose part dalam meningkatkan kemampuan literasi numerasi pada anak. Penggunaan media loose parts juga dapat membantu anak-anak mengembangkan keterampilan literasi numerasi. Pada saat anak-anak menggunakan benda-benda loose parts untuk membangun sebuah cerita, mereka akan belajar tentang struktur narasi, kemampuan berbicara dan mendengarkan, anak-anak juga memvisualisasikan dan memahami konsep matematika secara konkret mengenai angka, jumlah,pola dan konsep matematika dasar. Metode penelitian ini yang digunakan adalah metodeĀ  kualitatif dengan pengumpulan data dilakukan melalui observasi , wawancara, dan dokumentasi. Dalam pengembangan literasi numerasi anak usia dini, penggunaan media loose parts dapat menjadi alat yang sangat efektif dan menyenangkan untuk membantu anak-anak membangun keterampilan dan pemahaman matematika dan bahasa secara aktif dan kreatif.

Kata kunci: Media Looseparts; Numerasi; literasiĀ 

Downloads

Published

2024-01-19